Kukar – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar upacara bersama pelajar di Kecamatan Tenggarong dan Instansi Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kukar di halaman Kantor Bupati Kukar, pada Jumat (02/05/2025) pagi.
Dengan mengusung tema “Partisipasi Semesta Mewujudkan Pendidikan Bermutu Untuk Semua” peringatan Hardiknas tahun ini menjadi momentum refleksi atas capaian dan tantangan dunia pendidikan, baik di tingkat lokal maupun nasional.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kukar, Sunggono, yang memimpin langsung jalannya upacara, menegaskan pentingnya kolaborasi seluruh elemen masyarakat dalam meningkatkan mutu pendidikan.
“Kita telah bersama-sama dengan seluruh insan pendidikan dan pemerintah di bidang pendidikan melaksanakan upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional. Mudah-mudahan peringatan ini menjadi titik tolak perbaikan dunia pendidikan, khususnya di Kutai Kartanegara dan Indonesia pada umumnya,” ujar Sunggono.
Dalam amanatnya, ia mengutip pesan Menteri Pendidikan yang menekankan masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan demi menciptakan sistem pendidikan yang lebih baik di masa depan. Di antaranya adalah peran strategis tenaga pendidik dalam proses pembelajaran.
“Tenaga pendidik, insyaallah, secara kuantitas sudah relatif mencukupi. Namun, setiap tahun selalu ada yang pensiun, meninggal, atau pindah, dan ini harus terus dipenuhi. Yang terpenting adalah peningkatan kualitasnya,” kata Sunggono.
Ia juga menyoroti berbagai program yang telah berjalan untuk peningkatan kompetensi guru, termasuk sertifikasi dan pelatihan-pelatihan khusus bagi guru bidang studi.
“Program peningkatan kualitas tenaga pendidik sudah cukup banyak, tapi tentu masih perlu ditingkatkan lagi di masa mendatang,” tambahnya.